Sekarang musim dingin di sini. Saya lihat suhu pada siang tengah hari sekitar 24 derajat celcius. Sejuk sekali angin berhembus menerpa kulit. Alhamdulillah, ini membuat lebih hemat bahan bakar, sebab AC mobil tidak dinyalakan. Tapi, saya tidak tahu suhu waktu malam, sebab saya tidak mengukurnya. Daripada mengukur, mendingan berkemul dengan selimut tebal. Hehehe
Inilah saatnya outing dengan keluarga di taman, di corniche, dan lain lain. Akan tetapi, pekan ini dan pekan depan adalah jadwalnya UAS bagi anak anak kami. Jadi, kami fokus untuk persiapan ujian. Cerita mengenai ini saya tulis di pekan UAS.
Kebalikan dari musim panas yang lama siangnya lama, musim dingin ini siangnya sebentar. Subuh itu sekitar jam 4.35 AM, sedangkan Maghrib sekitar jam 4.40 PM. Hal ini membuat anak anak bertanya,"Abi kok disini jam 5 sore sudah shalat maghrib sih?". Walhasil, setelah googling sedikit mengenai jenis musim, diterangkanlah mengenai hal ini sesederhana mungkin, yaitu point point penting yang bisa ditangkap oleh anak anak. Akhirnya anak anak berceloteh, "wah enak dong kalo puasa disini, buka nya cepet".. :-)
Rasanya baru kemarin saja, saya disambut oleh gerimis hujan sewaktu kedatangan pada malam pertama di negeri ini. Setelah itu, musim panas pun menerpa, waktu berlalu cepat. Hingga datanglah musim dingin ini kembali. Hmmm... Bener ya ungkapan waktu laksana pedang, jika kita tidak memanfaatkan waktu itu, dia akan menebasmu. Jika kita tidak memanfaatkan waktu ini dengan kegiatan yang positif, maka waktu itu akan berlalu dengan sia sia.
Back to topic, ayo anak anak semangat mengerjakan ujian yaa..... Setelah itu kita bermain di luar, menikmati musim dingin.....
0 comments:
Post a Comment